Sup krim ayam ini enaknya dimakan pas hangat. Dapet resep ini dari bu Iim.
Sup Krim Ayam
Bahan:
- 2 buah paha ayam
- 2 buah wortel *potong dadu
- 1 L air
- 40 gr mentega
- 40 gr maizena *larutkan dengan sedikit air
- 1 buah bawang bombay, potong dadu
- 1 batang bawang daun, iris halus
- Garam, merica dan pala secukupnya
- 2 butir telur
Cara Membuat:
- Paha ayam, wortel, air dan garam direbus sampai mendidih
- Kecilkan api, masak terus dengan panci tertutup sampai daging ayam empuk lalu angkat
- Ayam diambil dagingnya, suwir-suwir
- Air kaldu ayam disaring
- Panaskan mentega, tumis bawang bombay sampai harum kemudian masukkan tepung maizena aduk sampai tepung tercampur dengan rata
- Tuangi air kaldu sedikit demi sedikit sambil diaduk rata
- Masukkan merica, pala, ayam dan worte.
- Terakhir masukkan telur sambil diaduk rata. Didihkan lalu angkat dan sajikan selagi panas
- Sajikan dengan taburan daun bawang
No comments:
Post a Comment