Udah luamaaa banget ga bikin ini, mungkin sekitar 2-3 tahun yang lalu
terakhir kali bikinnya. Naaah pas banget di sekolah avis ada event
multi-cultural day dan masing-masing orang tua diharapkan membawa
makanan tradisional dari masing-masing negara. Sempat bingung juga mau
bawa apa secara di sini hampir semua makanan Indonesia tersedia. Dapat
ide dari suami untuk bikin rempeyek ini…ya sudah akhirnya dibikinlah
rempeyek ini
Rempeyek Kacang
by Yuyun ‘Bunda Avis’
Bahan:
500 gram tepung berang
2 sdm tepung sagu
500 ml santan sedang
1 sdt garam
1 butir telur
300 gram kacang tanah *dibagi dua
Minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
10 lembar daun jeruk
4 siung bawang putih
1 sdt ketumbar bubuk
1 cm kencur
2 butir kemiri
Cara membuat:
Selamat mencoba semoga cocok yaaa..^_*
Rempeyek Kacang
by Yuyun ‘Bunda Avis’
Bahan:
500 gram tepung berang
2 sdm tepung sagu
500 ml santan sedang
1 sdt garam
1 butir telur
300 gram kacang tanah *dibagi dua
Minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
10 lembar daun jeruk
4 siung bawang putih
1 sdt ketumbar bubuk
1 cm kencur
2 butir kemiri
Cara membuat:
- Campur tepung beras, tepung kanji, kuning telur, santan cair, air kapur sirih dan bumbu halus, aduk sampai rata.
- Panaskan minyak yang cukup banyak, biarkan hingga minyak panas
- Ambil adonan dengan sendok sayur uk sedang tambahkan kacang tanah lalu tuang adonan di pinggir wajan sambil sesekali disirim dengan minyak panas hingga adonan terlepas dengan sendirinya.
- Balik rempeyek dengan posisi kacang ke bawah dengan tujuan agar kacang dapat matang sempurna. Setelah kacang matang balik kembali rempeyek masak hingga matang
- Angkat, tiriskan.
- Simpan di dalam wadah kedap udara.
Selamat mencoba semoga cocok yaaa..^_*
No comments:
Post a Comment