Wednesday 28 August 2013

Kue Batang Buruk

Bismillahirrahmanirrahiiim..
Pertama kali makan kue ini rasanya enak banget..karena penasaran nanya namanya ternyata namanya batang buruk, nama yang ga'familiar ya..:)
Ga tau juga dari mana asal nama batang buruk..dan menagapa kue ini dinamakan batang buruk..yang jelas rasanya enak tidak seburuk namanya..tambah penasaran gimana cara bikinnya..

Pulang ke rumah langsung search, ternyata bikinnya ga ribet..pake kulit popia yang digulung kemudian digoreng lalu diisi dengan tepung kacang hijau yang telah dicampur susu dan gula halus.
Kebetulan di rumah masih ada persediaan kulit popia, jadi tinggal beli tepung kacang hijaunya aj. Karena di sini ada yang jual jadinya ga perlu susah2 memproses kacang hijau menjadi tepung hehehhehehe

Resepnya saya contek dari sini di modif dikit dengan menambahkan susu bubuk full cream agar rasanya lebih nendang heheh
Resep Batang Buruk
Modified by Yuyun Bunda Avis

Bahan :

  • 1 bungkus kulit popia (5" x 5")
  • 200 gr tepung kacang hijau goreng
  • 100 gr gula halus *sesuai selera
  • 100 gr susu bubuk full cream
  • minyak untuk menggoreng 
  • tepung dan air secukupnya *aduk rata untuk merekatkan

Cara membuat:

  1. Potong kulit popia bagi menjadi 8 bagian memanjang. Gulung kulit popia seperti dalam gambar lalu rekatkan dengan campuran tepung dan air. Biarkan beberapa saat hingga kulit popia set dengan bentuk bulat
  2. Goreng terendam sehingga kulit popia kekuningan. Angkat tiriskan. Biarkan dingin
  3. Campurkan tepung kacang hijau dengan gula halus. Isikan ke dalam kulit popia. Simpan dalam toples kedap udara
Selamat mencoba :)


No comments: