Ini kue kering yang kedua dibikin hanya satu resep saja..alhamdulillah hasilnya enak banget..
Resep Putri Salju
Bu Yuyun Bunda Avis
Bahan:
- 225 gram unsaltedbutter
- 80 gram margarine
- 2 butir kuning telur
- 50 gram gula halus
- 20 gram susu bubuk full cream
- 100 gram kacang almond bubuk
- 2 butir kuning telur
- Terigu secukupnya
Untuk balutan:
- Gula pasir halus
- Icing Sugar
Cara membuat:
- Kocok butter, margarine dan gula halus hingga lembut, masukkan telur aduk lagi sebentar.
- Tambahkan susu bubuk dan kacang almond bubuk. Aduk rata.
- Ambil sebagian adonan, tambahkan tepung sampai adonan bisa untuk dicetak. Cetak sesuai selera.
- Bakar dengan menggunakan oven dengan suhu 100' - 125' C sampai matang.
- Selagi panas masukkan ke dalam sula halus. aduk rata hingga gula menutupi kue. Angkat lalu masukkan lagi ke dalam icing sugar.
- Angkat. Simpan di dalam toples.
Selamat mencoba ^_^
No comments:
Post a Comment